Palembang, Haluan Sumsel – Ketua Majelis Budhayana Indonesia kota Palembang Sukartek mengatakan dimasa pandemi Covid-19 ini pihaknya hanya melakukan Puja Bakti saja tidak ada perayaan secara ramai.
Bahkan, yang biasanya setiap tahun ada makan bersama. Namun, tahun ini ditiadakan guna menghindari penyebaran Covid-19.
“Mengingat saat ini masih pandemi, apalagi kondisi Palembang masih fluktuatif (naik turun) dalam penyebaran Covid-19. Jadi tahun ini hanya Puja Bakti saja,” jelasnya usai melaksanakan Sembahyang Puja Pelita di Wihara Dharmakirti, Kamis (11/2/2021).
Di Wihara Dharmakirti dilaksanakan Puja Bakti menjelang perayaan Imlek, yang mana sembahyang ini dilakukan secara rutin, usai ibadah ada penyalahan pelita (lilin pelita).
Dijelaskannya, perayaan pelita ini bertujuan supaya para umat di Wihara Dharmakirti mendapatkan berkah dari semua yang telah diusahakan dan ditanamkan.
“Dengan menyalakan pelita (lilin) bisa membuat nama baik, sehingga tahun depan bisa baik lagi, serta mendapatkan hoki,” jelasnya.
Dalam kesempatan tersebut, bertepatan dengan perayaan Imlek 2021, Majelis Buddhayana Indonesia (MBI) Pusat memberikan paket Peduli Padi kepada MBI kota Palembang.
“MBI nasional memberikan apresiasi kepada panitia Buddhayana Palembang yang bertepatan dengan perayaan Tahun Baru Imlek,” terang dia.
MBI Pusat memberikan total 60 paket untuk Sumsel, dan kota Palembang mendapatkan 37 paket peduli padi.
“Paket ini akan dimanfaat sebaik mungkin. Dan semoga tahun ini bisa lebih baik lagi,” tukasnya