Palembang, Haluan Sumsel – Mantan kader PDIP dan sekaligus Wakil Wali Kota Palembang, Fitrianti Agustinda resmi menjabat sebagai Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Partai NasDem Palembang, yang mengantikan Danu Mirwando.
Serah terima Surat Keputusan (SK) tersebut diberikan langsung oleh Ketua Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) NasDem Sumsel, Herman Deru.
SK Dewan Pimpinan Pusat Partai NasDem nomor 545 – Kpts/DPP-NasDem/X/2022 ditetapkan di Jakarta pada 17 Oktober 2022 yang ditandatangani Ketua Umum Surya Paloh dan Sekretaris Jenderal, Johnny G Plate.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran Partai NasDem khususnya bapak Surya Paloh yang memberikan kepercayaan kepada saya untuk memimpin NasDem Palembang,” kata Fitrianti
Fitrianti berjanji akan membangun dan mensejahterakan masyarakat Palembang sesuai visi misi dari NasDem kedepannya.
Selain itu, Fitrianti juga langsung tancap gas untuk memenangkan NasDem di Palembang. Khususnya membawa Anies Baswedan sebagai Presiden Republik Indonesia dam Herman Deru sebagai Gubernur Sumsel dua periode.
Sementara itu, Ketua DPW NasDem Sumsel sekaligus Gubernur Sumsel, Herman Deru meminta agar Fitrianti Agustinda untuk membangun struktur pengurus yang kuat dalam menghadapi pilkada serentak 2024.
“Saya berpesan kepada Fitrianti Agustinda untuk juga mengajak dan membantu masyarakat baik itu dalam segi kemajuan dan ekonomi sesuai visi misi NasDem,” tuturnya
Sebelumnya Fitrianti Agustinda, telah menyerahkan surat pribadi pengunduran diri sebagai Bendahara maupun keanggotaan PDI Perjuangan yang telah menghantarkan menjabat Wakil Walikota Palembang tersebut.
“Benar, surat pengunduran diri Finda sudah diterima DPC PDIP pada 30 Maret lalu, di mana surat pengunduran dirinya dibuat pada 9 Maret lalu,” ujar Hendra Wijaya, Wakil Ketua DPC PDIP Palembang beberapa waktu lalu